Berita Terbaru

Kruw KM Jungge-Mbojo

KOORDINATOR/MOTIVATOR: HM. Nasir Ali TATA LETAK: Joe Ningrat, KOORDINATOR LIPUTAN: Nas Andika, UNIT USAHA: Wukufatul Arafah, PENULIS/KONTRIBUTOR: Wukufatul, HM. Nasir, Awalul Khair, Shafiratul Islamiah,Abdul Hamid, Jufrin, KAMERAMEN: Nas Andika, STAFT IT: Irank Scripter, KONSULTAN/PEMBINA: Camat Wawo, Dishubkominfo Kabupaten Bima, Dishubkominfo Provinsi NTB

Jumat, 04 Juli 2014

Desa Maria Jawara Lomba Desa Tingkat Provinsi NTB



 
Tertua Adat Maria menyambut Tim Penilai dengan Tradisi Makka Tua (Dok Nasir)
JUNGGE MBOJO.-Desa Maria Kecamatan Wawo sebagai duta Kabupaten Bima dalam lomba Desa se- Provinsi NTB, meraih juara pertama pada dua kategori yakni masing-masing juara pertama lomba desa dan juara II lomba Posyandu. Desa Maria akan mewakili Provinsi NTB pada lomba desa tingkat Nasional yang akan dinilai pertengahan bulan Juli ini.

Camat Wawo, Syafruddin Daud, S.Sos, mengatakan, kepastian Desa Maria meraih juara pertama pada dua kategori berdasarkan Surat Keputusan Gubernur NTB Nomor 410-440 Tahun 2014. Keberhasilan Desa Maria meraih juara pertama sekaligus dua kategori merupakan prestasi tertinggi yang belum pernah dicapai duta Kabupaten Bima selama mengikuti lomba desa tingkat Provinsi. Namun, kali ini keberhasilan itu sebagai prestasi yang membanggakan.“Kita bersyukur keberhasilan ini merupakan prestasi yang diraih masyarakat sebagai wujud kebersamaan yang digalang selama ini,” ujarnya di kantor Camat Wawo, Jumat (4/7).
Tim penilai disambut hangat Kades Maria, Nurdin HM Saleh dan Camat Wawo, Syafruddin Daud, S.Sos (Dok Nasir)
Dia berharap pada lomba desa tingkat nasional pertengahan Juli ini Desa Maria dapat lolos 10 besar yang berhak dinilai oleh tim penilai pusat. “Kita sudah mengirim seluruh data yang dibutuhkan. Bahkan, profil Desa Maria dalam bentuk CD sudah dikirimkan juga bersama data yang dibutuhkan,” kata mantan Camat Sape ini.
Hal senada dikemukakan Kepala Desa Maria, Nurdin HM Saleh. Surat Keputusan Gubernur itu, menempatkan Desa Maria meraih juara I lomba Desa tingkat Provinsi NTB dengan hadiah senilai Rp20 juta, disusul Desa Lendang Nangka Kecamatan Masbagik Lombok Timur dengan hadiah Rp15 juta, dan juara III diraih Desa Semparo Kecamatan Kopang Lombok Tengah dengan hadiah Rp10 juta.

Pada lomba Posyandu, katanya, diraih Posyandu Serumpun Keluarahan Leneng Kecamatan Praya Loteng dengan hadiah Rp10 juta, disusul Posyandu Melati Desa Maria dengan hadiah Rp7,5 juta, dan Posyandu Bina Insan Desa Tapir Kecamatan Seteluk Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) dengan hadiah Rp5 juta.

Untuk lombah Kelurahan NTB, katanya, diraih Kelurahan Pekat Kecamatan Sumbawa Kabupaten Sumbawa dengan hadiah Rp20 juta, disusul Kelurahan Cermen Kecamatan Sandu Baya Kota Mataram dengan hadiah Rp15 juta, dan Kelurahan Dodu Kecamatan Rasanae Timur dengan hadiah Rp10 juta. Untuk Lomba P2WKSS juara pertama diraih P2 WKSS Lendang Nangka Kecamatan Masbagik Kota Lotim dengan hadiah Rp10 juta, disusul Gili Indah Kecamatan Pemenang Kabupaten Lombok Utara (KLU) hadiah Rp7,5 juta, dan Sesela Kecamatan Gunung Sari Kabupaten Lombok Barat Rp5 juta.
 
Inilah kegiatan Posyandu yang berhasil meraih juara II NTB (Dok Nasir)
Pada lomba Desa tingkat Nasional, kata Nurdin, penilaian awal Desa Maria sudah berhasil menempati urutan kedelapan. Pertengah bulan Juli ini tim dari pusat akan turun lapangan untuk menilai 10 Desa di tingkat Nasional termasuk Desa Maria. “Kita berharap pada penilaian nanti Duta NTB bias meraih juara pertama dan menggoyang istana Negara bulan Agustus mendatang,” ujarnya di Desa Maria, Jumat. Tentu saja, katanya, dalam lomba itu warga diingatkan untuk tetap menjaga lingkungan dengan memerindah yang sudah ada dan menjaga yang sudah baik. (Aji)

1 komentar:

  1. Saya ingin menyampaikan kepada seluruh TKI yang bekerja di negeri orang saya ibu hermawati seorang TKI DI MALAYSIA pengen pulang ke indo tapi gak ada ongkos sempat saya putus asah apalagi dengan keadaan susah gaji suami itupun buat makan sedangkan hutang banyak kebetulan suami saya buka-buka internet mendapatkan nomor MBAH RONO katanya bisa bantu orang melunasi hutang melalui jalan TOGEL dengan keadaan susah jadi saya coba hubungi MBAH RONO dan minta angka bocoran MALAYSIA angka yang di berikan 4D TOTO ternyata betul-betul tembus 100% bagi saudarah-saudara di indo mau di luar negeri apabila punya masalah hutang sudah lama belum lunas jangan putus asah beliau bisa membantu meringankan masalah anda hubungi MBAH RONO di nomor (_085_340_489-469_) ini asli bukan rekayasa atau silahkan buktikan sendiri..

    BalasHapus

 
Copyright © 2014 KM JUNGGE MBOJO
| B-11
    Twitter Facebook Google Plus Vimeo Videosmall Flickr YouTube